• Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    terkini

    Doa Agar Suami Memaafkan Kesalahan Istri

    admin
    Selasa, 05 April 2022, April 05, 2022 WIB Last Updated 2023-02-03T03:58:41Z

     

    Doa agar suami memaafkan istri


    Menikah dan menjalani kehidupan bersama pasangan adakalanya di terpa berbagai macam ujian rumah tangga 


    Percayalah ujian itu akan selalu ada untuk menjadikan kamu lebih baik lagi dari waktu sebelumnya 


    Tidak hanya setelah pernikahan bahkan ujian saat menjelang pernikahan pun kerap di alami untuk memperlihatkan keseriusan kamu dalam berumah tangga


    Kerikil ujian itu bisa datang dari luar keluarga atau yang datang sebagai akibat dari kesalahan kamu sendiri.


    Dengan semua persoalan hidup yang terjadi, Kadang membuat suasana hubungan suami istri menjadi tidak baik lalu kemudian berdampak pada keadaan suasana di rumah


    Segera lakukan rekonsiliasi bersama pasangan kuasai cara meminta maaf kepada pasangan agara tidak berlarut-larut dan semakin membesar layaknya es salju yang ber gelinding.


    Jangan mengabaikan masalah yang kecil, karena bisa jadi masalah itu akan meledak di kemudian hari


    Tentu kamu tidak ingin kebahagian rumah tangga berubah menjadi malapetaka Pernikahan


    Contoh yang sangat familiar adalah  Kisah cinta masa lalu yang terungkap 

    Cerita emosional pasangan bersama kisah masa lalunya hanya akan memercikan api cemburu dan membuat keretakan dalam rumah tangga 


    Andaipun sudah terlanjur kejadian peristiwa yang melukai perasaan pasangan maka langkah yang harus di lakukan adalah 



    1. Memohon ampun kepada Alloh SWT agar di maafkan suami

    Barang kali semua kejadian tersingkapnya mantan atau terjadinya pertengkaran adalah sebab dari kesalahan kita kepada Allah SWT


    Hubungan yang tidak baik dengan Alloh kesalahan syariat yang di perbuat berdampak dalam kehidupan kamu


    Bukankah sandal yang terlepas pun adalah akibat dari dosa kita sebagai balasan dari keburukan yang kita perbuat,


    untuk itu jika kita meminta maaf kepada pasangan maka perbaikilah hubungan dengan Alloh SWT


    2. Sholat taubat untuk meminta maaf

    Segera mengakui kesalahan kamu dan meminta maaf kepada suami seyogyanya di dahulukan dengan meminta maaf kepada Alloh untuk meminta petunjuknya 


    Dan yang paling baik sebagai umat muslim adalah dengan sholat taubat memohon ampunan atas dosa kita dan meminta agar Allah membuka hati suami agar memaafkan kesalahan kamu



    3. Kapan doa meminta kesalahan di baca


    Doa meminta maaf ini seharusnya tidak harus menunggu terjadi kesalahan Karena Doa sendiri adalah sebuah ibadah


    Berdoa meminta agar kesalahan dimaafkan bukan berarti kamu akan berbuat kesalahan akan tetapi kamu menggantungkan pengharapan agar di jauhkan dari kesalahan tersebut


    4. Ketika membaca doa meminta maaf


    Perasan yang di akses sewaktu membaca doa adalah rasa bentuk ibadah kepada Alloh jika keadaan Rumah tangga baik baik saya 


    Kamu bisa mendeteksi di mulai dari diri sendiri beberapa gejala yang terjadi tanda-tanda kamu sedang bermasalah dan pemecahan solusinya pada artikel satria sebelumnya


    Adapun jika kesalahan itu sudah terjadi maka akses perasaan dalam berdoa kamu adalah rasa penyesalan, bertaubat dan berazam untuk tidak mengulangi nya kembali 


    5. Meminta maaf kepada suami


    Tahapan selanjutnya setelah meminta petunjuk Allah SWT barulah kita meminta maaf kepada suami secara langsung 


    Emang, Akan terasa berat. untuk itu kamu perlu menguasai cara meminta maaf kepada pasangan 


    Carilah cara dan trik yang pas untuk pasangan mu.

    Tidak perlu melakukan hal yang sama dengan orang lain. kamu cukup memodifikasi dengan keadaan dalam rumah tangga kamu



    6. Amalan agar suami memaafkan


    Tahapan tahapan yang secara teknis bisa saja bersamaan namun pada prinsipnya nya perbaiki hubunganmu dengan Tuhan dalam meminta maaf kepada pasangan dan juga perbaiki hubunganmu dengan pasangan tersebut dengan meminta maaf secara langsung


    Adapun amalan untuk membaca doa meminta maaf adalah sebagai berikut:

    اَللّٰهُ لَطِيْفٌۢ بِعِبَادِهٖ يَرْزُقُ مَنْ يَّشَاۤءُ ۚوَهُوَ الْقَوِيُّ الْعَزِيْزُ


    “Allahu latiifun bi’ibaadihi yarzuqu man yasyaa u wa huwal qowiyyul ‘aziiz”


    Artinya:“Allah Maha Lembut kepada hamba-hambaNya; Ia memberi rezeki kepada siapa saja yang dikehendakiNya (menurut peraturan yang telah ditetapkan), dan Dia lah Yang Maha Kuat, lagi Maha Kuasa”.


    Bacalah dengan sunguh-sungguh  mengharapkan pertolongan dan rahmat-Nya  


    Di harapkan dengan doa ini Alloh melembutkan hati suami agar mau memaafkan kesalahan kamu


    Iringi dengan memuji nama Alloh Sebagai mana telah di sebutkan berdoa dengan nama nama Alloh di jadikan doa dan dzikir untuk melembutkan hati suami.


    1. Ya Jabbar

    2. Ya Azis

    3. Ya Mutakabbir


    Baca dzikir dengan penuh khusyu meminta pertolongan Alloh SWT

    Agar melembutkan hati suami 



    7. Berdoa agar di maafkan suami dengan bahasa sendiri


     Bagi sebagian kalangan ada yang merasa kesulitan berdoa dengan ayat ayat Al-Qur'an ataupun dengan bahasa Arab,


    Berdoa dengan menggunakan bahasa Arab mempunyai keutamaan tersendiri


    Namun seandainya jika kamu tidak hapal maka lakukan saja dengan menggunakan bahasa sendiri

    dengan niat dan hati yang tulus.



     Misalnya: “Ya Allah  Ampunilah hamba dari segala dosa dan kesalahan hamba, Jauhkanlah hamba dari segala kemaksiatan. Hamba memohon kasih sayang Mu untuk melembutkan hati suami hamba

    agar bersedia memaafkan ku dan kembali menyayangi ku 

    Ya Alloh SWT jadikan lah rumah tangga kami menjadi rumah tangga damai tentram dan penuh kasih sayang  Aamiin”




    8. Bagaimana cara menjaga doa meminta maaf


    Terakhir dari doa meminta maaf dari  kesalahan-kesalahan kamu adalah dengan menjaga kehormatan keluarga dan tidak mengulanginya kembali 


    Memenuhi kehidupan hubungan rumah tangga dengan keadaan yang harmonis damai tentram adalah wujud menjaga doa meminta maaf kepada suami ataupun sebaliknya 


    Karena dengan adanya keharmonisan Kesalahan-kesalahan dalam rumah tangga dapat di minimalisir, hindari kesalahan dalam pertengkaran rumah tangga yang tak perlu 


    Tumbuhkan sikap saling menghormati dan menghargai


    Kenali batasan dan aturan dalam Islam karena hak istri dan suami mempunyai kesetaraan namun suami mempunyai tingkatan lebih sebagai kepala rumah tangga


    Sebagaimana firman Allah SWT


    “Dan para wanita mempunyai hak yang seimbang dengan kewajibannya menurut cara yang ma’ruf, akan tetapi para suami mempunyai satu tingkatan kelebihan dari istrinya. Dan Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.” (QS. Al-Baqarah: 228)


    Semoga bermanfaat.


    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Doa Agar Suami Memaafkan Kesalahan Istri

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer

    Iklan

    Close x